Sikap Remaja Kristen Dalam Menghadapi Masa Pubertas Menurut Perspektif Alkitab

Authors

  • Juni Murniwati Gulo Sekolah Tinggi Teologi Arastamar Bengkulu
  • Supriadi Oet Sekolah Tinggi Teologi Arastamar Bengkulu

Keywords:

Pubertas; Remaja; Bertobat; Taat; Mentor Rohani

Abstract

Artikel ini merupakan suatu pembahasan yang meneliti bagaimana sikap para remaja Kristen dalam menghadapi masa remaja mereka. Penelitian ini bertujuan memberikan solusi kepada para remaja Kristen dalam menghadapi masa pubertas yang mereka alami dikarenakan masa remaja adalah masa yang sangat rentan dimana beralihnya masa kanak-kanak menuju remaja. Dengan menggunakan metode penelitian literatur, ditemukan banyak remaja yang terjerumus ke dalam hal-hal yang tidak senonoh yang di akibatkan kesalahan pergaulan serta pengajaran Alkitab yang tidak mendalam. Karena itu, remaja sangat membutuhkan didikan yang maksimal untuk mengarahkan mereka ke dalam pergaulan yang baik, dan hal ini tidak terlepas dari peran orangtua dalam kehidupan mereka.

Downloads

Published

2024-05-31

Issue

Section

Articles